The Pharmacist Room: Job Deskripsi seorang Quality Assurance Inspector In Process Control

Job Deskripsi seorang Quality Assurance Inspector In Process Control




Primary Job Role

  1. Bertanggung jawab melaksanakan dan memastikan bahwa dokumen dan bahan yang ditimbang di double check dengan benar dan konsisten sesuai prosedur.
  2. Bertanggung jawab melaksanakan dan memastikan verifikasi visual inspeksi sediaan injeksi dengan benar dan konsisten sesuai prosedur.
  3. Bertanggung jawab melaksanakan proses inspeksi secara rutin terkait ijin jalan produksi, analisa LAL, kepatuhan dalam pemenuhan prinsip-prinsip CPOB & SOP, aktifitas proses dan dokumentasi yang dilakukan di area produksi (processing/packaging) agar tetap terkontrol dan konsisten memenuhi ketentuan CPOB/SOP.

FINANCIAL

Bertanggung jawab untuk melakukan pengawasan rutin di area produksi agar:
-     Meminimalkan penyimpangan terhadap kualitas yang beresiko terhadap produk reject.
-     Mencegah terjadinya kesalahan proses/produksi yang merugikan perusahaan.
-  Mencegah terjadinya kesalahan dalam proses penimbangan bahan yang berakibat kepada proses rework/reject produk.

CUSTOMER
Internal :
1. Melaporkan kepada QA Inspector Pharmacist, QA Operational Supervisor dan QA Manager atas pelaksanaan seluruh tugas dan kewajiban yang menjadi tanggung jawabnya.
2.  Berkoordinasi dengan Team QA dalam pelaksanaan tugas terkait tanggung jawabnya.
3.  Berkoordinasi dengan QC/Production/WH/PPIC terkait IPC proses produksi.

External :
Bekerja sama dengan Department lainnya:
-     Production: terkait pelaksanaan inspeksi di area produksi dan pengemasan, pelaksanaan double check dispensing produk, .
-     Product Development: terkait pelaksanaan double check dispensing produk.
-     Warehouse/PPIC: terkait persiapan dan ketersediaan bahan untuk dispensing produk.

No comments:

Post a Comment